Polres Palopo kembali menggelar Cooling System di Syafari Jumat dan Jumat Curhat dalam menampung aspirasi masyarakat, kemarin Jumat (27/12/2024).
Gelaran kegiatan dilakukan di Mesjid Al Jihad Kel. Temmalebba Kota Palopo, dipimpin oleh Kapolres Palopo AKBP Safi’i Nafsikin SH., SIK., MH, didampingi Kasat Binmas AKP Syamsul dan para Polisi Santri Polres Palopo, yang juga dihadiri oleh Para Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama dan Masyarakat Lainnya.
Dalam imbauannya, Kapolres Palopo mengutarakan bahwa “Kegiatan ini kami lakukan untuk menampung keluhan dan masukan masyarakat”, katanya
Kapolres juga menyampaikan pentingnya kerjasama disetiap lapisan mayarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban
“Menjalin silaturahmi, komunikasi, koordinasi dan kolaborasi dalam menjaga harkamtibmas”, Ucapnya.
“Pasca Natal dan Jelang Tahun Baru 2025, mari kita tetap jalin toleransi beragama, jangan ada pesta Miras, ugal2an berkendara atau Konvoi” imbaunya
“Selain itu bijaklah dalam menggunakan media sosial jangan sampai berpengaruh kepada berita-berita Hoax dan yang paling terakhir hubungi Call Centre 110 kami yang mana bertujuan untuk percepatan informasi dan laporan dari masyarakat yang menyangkut terhadap gangguan Kamtibmas di Wilkum Polres Palopo” Tegasnya