PALOPO – Rombongan Polisi Santri Polres Palopo kembali mengadakan kegiatan Safari Jumat dan Jumat Curhat sebagai bagian dari program *Cooling System* untuk edukasi dan sosialisasi Operasi Mantap Praja (OMP) 2024-2025. Kegiatan ini berlangsung di Masjid Ridha Allah, Kelurahan Temmalebba, Kecamatan Bara, Kota Palopo, pada Jumat, 27 September 2024.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Palopo, AKBP Safi’i Nafsikin, S.H., S.I.K., M.H., diwakili Kasat Binmas Polres Palopo, AKP Syamsul Bahri, S.Pd., M.M., yang memimpin pelaksanaan Safari Jumat bersama *Polisi Santri*.
Mereka memberikan himbauan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta edukasi tentang pentingnya menjaga kedamaian selama masa Pilkada, khususnya jelang Pilwalkot Palopo yang akan datang.
Seluruh rangkaian acara Safari Jumat ini dikelola sepenuhnya oleh *Polisi Santri*, mulai dari menjadi muadzin hingga imam yang memimpin salat Jumat.
Setelah itu, Kasat Binmas AKP Syamsul Bahri menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada para jamaah, menekankan tanggung jawab bersama dalam menjaga kondusifitas Kota Palopo menjelang dan setelah pelaksanaan Pilkada.
Dalam himbauannya, AKP Syamsul Bahri mengingatkan pentingnya masyarakat untuk tidak mudah terpengaruh oleh hoaks dan ujaran kebencian. “Saring sebelum sharing. Bijaklah dalam menggunakan media sosial agar kita bisa menjaga ketertiban dan kedamaian bersama,” ujar Syamsul di hadapan para jamaah.
Setelah memberikan himbauan, acara dilanjutkan dengan sesi *Jumat Curhat*, di mana para jamaah diberikan kesempatan untuk menyampaikan aspirasi dan keluhannya secara langsung kepada jajaran Polres Palopo. Kegiatan ditutup dengan foto bersama, memperkuat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga keamanan dan kedamaian, terutama menjelang Pilkada yang akan datang, sehingga proses demokrasi dapat berjalan dengan aman, sukses, dan berkah bagi Kota Palopo. (*)